[recent]

Recent Post

3/recentposts

5 Tradisi Lebaran Di Indonesia

 

Hari idulfitri sudah selayaknya di rayakan dengan penuh suka cita dan kegembiaraan, dimana seluruh umat muslim di dunia berjabat tangan sambil bermaaf-maafan satu sama lain. Berkunjung ke sanak saudara, tetangga, sahabat karib.

Merayakan lebaran penuh suka cita adalah impian semua umat muslim, berbagai persiapan dillakukan dari mulai beli tiket jauh-jauh hari, nyicil beli kue lebaran, mengecat rumah agar nyaman dipandang.

Kira-kira kalian selama lebaran sudah melakukan tradisi apa sih, yuk simak kebisaan tradisi lebaran di Indonesia

Mudik

Kembali kembali ke kampung halaman, pulang ke tempat asal sejenak mengunjungi orang tua, saudara. Mungkin dulunya tinggal di desa, kemudian jadi perantauann ke kota, saat lebaran memilih pulang ke kampung halaman memenuhi keluara selama kurang lebih satu tahun tidak bertemu.

Terlebih selama pandemi kita semua dilarang mudik, tapi alhamdulillah tahun 2022 kita diperbolehkan mudik seeperti dua tahun sebelumnya. Senangnya minta ampun bisa pulang ke kampung halaman, menikmati makanan, bertukar cerita dengan saudara lain.

Tradisi mudik ini hanya terjadi di Indonesia, wabil khusus orang jawa. Umumya cewek jawa menikah dapat orang luar jawa kemungkinan besar saat lebaran pasti mudik ke kampung halaman.


 

Makan Ketupat dan Opor Ayam

Lebaran tanpa makan ketupat rasanya kurang afdol apalagi opor ayam buatan ibu di kampung ah ngangenin pastinya. Kalau di tempatku saat lebaran tiba bikin sayur lodeh dan lontong untuk makanan keluarga dan hidangan tamu.

Ketupat dan lontong lebih enak mana? Aku lebih suka tekstru lontong lebih lumer dibanding ketupat. Makanya ibu memililh bikin lontong dibanding ketupat, kata orang-orang “ngapain susah-susah bikin lontong beli di pasar loh banyak”. Dalam hati kecilku “kamu nggak bisa memaknai filosofi dan makana lebaran seseorang”. Bukan perihal capek bikin lontongnya tetapi kepuasan makan bersama keluarga besar itu tidak terjadi dua kali, istilahnya momen langka sekali dalam setahun.

Opor ayam, aku menyebutnya kare ayam. Pendampingnya lontong atau ketupat yang berteksur lembut, karena tektur dari opor ayam adalah berkuah dan kental. Opor ayam ini bisa dimakan untuk beberapa hari, jadi tidak masalah jika membuat dalam porsi besar.


 

Pamer kekayaan

Sudah lazimnya momen bertemu banyak orang, sanak saudara jauh tiada lain pamer pencapaian masing-masing. Eh kemaren barusan ambil cicilan xpander, tahun ini dia ketrima polisi, mas nya ini kemaren baru pulang dari pelayaran udah 5 bulan nggak pulang. Haduh pusing aku mendengar omongan orang-orang seperti itu.

Sebenarnya niatnya apa sih, ingi dipandang orang? Pengen dibanggakan orang? Atau memberi info? Lihatkan diriku ini hanyalah budak corporate malah dipamerin hal-hal selangit gimana nggak kepengen coba?.

Belum lagi datang berkunjung emas-emasnya dipakai dari ujung kaki sampai ujung bawah, yang melihat loh auto minder belasan kilometer. Ini momen lebaran kok malah bikin dosa ya astaghfirullahaladzim.

Ada loh orang yang rela berpakian sangat terlihat modis, mobilnya kiclong, nggak tahunya dibalik gayanya itu punya hutang dimana-mana, kerja seperti di kejar-kejar setan untuk bayar hutang dan mengurusi penampilan.


 

Bagi-bagi THR

Lebaran adalah momen dimana uang nggak punya harga diri, berapapun uang keluar tanpa batasan. Mereka lupa kehidupan setelah lebaran biasanya lebih kejam, tapi nggak berlaku bagi mereka yang sudah menyisihkan dana lebaran dan dana setelah lebaran. Ndak masalah berbagi kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan haha. Kayaknya THR nggak hanya anak-anak yang butuh tapi kita pun udah butuh wkwk.

Biasanya anak-anak setelah keliling bersama orangtuanya paginya, malamnya bersama geng temannya sendiri mereka keliling dengan dalih minta maaf padahal pengen dapat sangu lagi haha.


 

Diburu pertanyaan horor

Ah kalian sudah menyiapkan contekan jawaban pas lebaran belum? kapan lulus? Kapan nikah? Kapan punya anak? Kapan nambah anak? Kapan punya rumah sendiri? Sampai bosan aku tiap tahun harus menghapai pertanyaan itu-itu. Kayaknya nggak ada topik lain, yah gimana dong, emang kumpulnya satu tahun sekali, pasti nggak tahu kebiasaan sehari-hari seperti apa.

Pasti pertanyaan itu bakal muncul, kata lain dari basa-basi karena lama tidak bertemu. Pertanyaan itu bisa jadi motivasi diri kita agar tahun depan kita nggak diremehkan lagi upss. Sebenarnya mau seberapa keras kita terlihat sempurna di mata manusia tidak akan ada puasnya di mata manusia yang lain.

Selamanya membandingkan A dan B bakal ada. Solusinya jika itu yang menanyakan orang yang lebih tua jawab dengan sopan, nggak perlu tiru jawaban tidak seperti yang viral di social media. Kalau malas jawab yaudah senyumin aja, cukup jawab iya beres. 


Indonesia itu unik bersyukur lahir di bumi Indonesia lebih tepatnya tanah Jawa, adat istiadat yang kental diimbangin tutur akhlak dan moril orang Jawa patut diacungi jempol. Momen-momen diatas hanya muncul saat hari raya Idul Fitri saja, selebihnya kita harus kerja keras untuk menunjukkan kepada mereka bahwa kita manusia buka gila kehormatan tapi kita manusia berproses dalam kehidupan tidak bisa disamaratakan.

Beberapa tradisi diatas tidak terjadi di belahan dunia manapun, oleh karena itu orang Indonesia yang merantau ke luar negri saat lebaran tiba merasa kangen suasana lebaran di kampung halaman Indonesia lebih kangen lagi makan lonton sayur pas lebaran.

Aku sangat bangga dengan kahzanah kebiasaan negriku tiada bandingannya yah walaupun sedikit gundah gulana kalu silaturahmi suka ditanya-tanyain kayak narasumber wkwk.

lylamanzila
Assalamua'alaikum Halo saya Alfimanzila Orang asli Sidoarjo Email: lylamanzila97@gmail.com

Related Posts

Posting Komentar